Resep Bronis 3 Telur Bahan Takaran Sendok

Resep Bronis 3 Telur Bahan Takaran Sendok
gambar dokumentasi pribadi
gambar dokumentasi pribadi
  1. Langkah pertama Kita cairkan terlebih dahulu coklat batangan dan margarin, dengan cara kita Tim di atas air mendidih.
  2. Setelah cair kemudian coklat nya kita sisihkan terlebihdahulu, lanjut membuat adonan.
  3. Siapkan wadah, kemudian masuk kan gula pasir, 3 butir telur, sp kemudian kita mixer bahan – bahan tersebut sampai mengembang dan berubah warna, kita mixer selama 7 menit saja.
  4. Adonan sudah mulai mengental dan berubah warna menjadi warna putih pucat ya, kita hentikan mixer nya terlebihdahulu, lanjut kita masuk kan tepung terigu sambil di saring agar nanti hasilnya lembut.
  5. Tambahkan 2 sdm coklat bubuk dengan cara di saring juga agar lembut ya, Setelah itu kita mixer kembali sampai coklat dan tepung nya tercampur merata dengan adonan tersebut.
  6. Setelah tercampur selanjutnya kita masuk kan coklat batangan yang sudah kita cairkan tadi, lalu kita aduk – aduk menggunakan sepatula saja aduk sampai tercampur merata.
  7. Setelah adonan siap kemudian kita siapkan juga loyang cetakan bronis nya yang sudah di olesi margarin dan di beri taburan tepung tipis saja.
  8. Tuangkan semua adonan ke dalam loyang, Lalu hentak – hentak kan agar padat dalam loyang ya.
  9. Siapkan pengukusan yang sudah siap di gunakan, kukus adonan bronis menggunakan api sedang cenderung kecil saja ya selama 30 menit sampai matang.
  10. Setelah siap di kukus selama 30 menit angkat loyang bronis dan diamkan sebentar agar sedikit dingin.
  11. Setelah bronis sudah sedikit dingin dan uap panas nya hilang, kemudian kita keluarkan si bronis nya dari loyang kemudian kita taroh di piring saji.
  12. Selanjunya olesi watercream diatas kue brownis nya, kemudian kita beri toping misis diatasnya setengah bagian saja, kemudian yg setengah nya kita beri toping parutan keju.
  13. Tinggal kita potong sesuai selera dan di sajikan.
  14. Kue bronis siap di nikmati dengan teh hangat atau kopi.
Baca Juga :  Resep Ayam Kentucky Super Lezat

Wah mudah sekali kan Bunda membuat resep Kue ini? dengan takaran sendok saja sudah bisa buat Resep Bronis 3 Telur dengan hasil yang lembut dan tidak bantat.

Tidak Perlu lagi menimbang bahan – bahan yang di gunakan untuk membuat resep bronis 3 telur cukup pakai takaran sendok saja loh, mudah dan tidak perlu ribet kan, pasti bunda bisa langsung praktekin dirumah.

Jika tertarik dengan resep Bronis 3 Telur Bahan Takaran Sendok ala Mama Ina, maka teman-temanku bisa mengunjungi channel YouTube saya.

Simak juga videonya lengkap resepnya di bawah ini.

Selamat mencoba resep Bronis 3 Telur Bahan Takaran Sendok ala Mama Ina nya, semoga berhasil ya bunda mencoba resep saya di rumah.

Baca Juga :  Resep Bolu Singkong Milo ala Mama Ina

Terimakasih

Wassalamualaikum Wr. Wb

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *